Cara Hasilkan Uang dari Catizen, Game Telegram Potensial Airdrop, Tak Kalah dari Hamster Kombat
Tak kalah dari Hamster Kombat, game Telegram yakni Catizen bisa kamu mainkan untuk menambah penghasilan.
Game bertema kucing ini menawarkan pengalaman seru dan interaktif yang bisa dimainkan kapan saja dan di mana saja.
Catizen bukan hanya sekedar game biasa, tapi juga menggabungkan elemen kripto dalam gameplay-nya.
Baca Juga : Resident Evil 9 secara resmi diumumkan oleh Capcom
Game Catizen merupakan cara yang inovatif dan menyenangkan untuk mengenal dunia kripto.
Dengan kombinasi gameplay yang seru dan kesempatan untuk mendapatkan koin kripto, permainan ini tidak hanya menghibur tetapi juga memberikan edukasi mengenai kripto.
Dengan melakukan check-in harian dan menyelesaikan berbagai tugas, Tribunners bisa mengumpulkan koin kripto yang kemudian bisa ditukar dengan hadiah atau bahkan diwithdraw ke dompet digital kamu
1. Cara Main
– Buka aplikasi Telegram dan cari ‘Catizen Bot’ untuk memulai permainan ini.
– Setelah menemukan bot tersebut, klik tombol ‘Start’ atau ‘Play Game’.
– Tribunners akan langsung diarahkan ke game ini dalam mini app Telegram.
– Setelah diarahkan ke permainan, klik tombol ‘Play Game’.
2. Selesaikan Tantangan & Naikkan Level
Tribunners juga bisa langsung menikmati berbagai tantangan dan keseruan yang ditawarkan oleh Catizen.
Dengan begitu, kamu bisa klik Generate untuk mulai memasukan kucing baru.
Kemudian menyatukan kucing yang sama untuk menaikkan levelnya.
Tidak hanya itu, kamu juga bisa mulai memancing pada fitur Fishing di bagian atas dan melakukan aktivitas seru lainnya.
Kamu juga bisa menggunakan pakan di pojok kanan bawah untuk melakukan pembelian level kucing.
3. Gunakan $FISH
Launchpool saat ini bisa dibuka di situs resmi. Jika kamu punya $FISH, kamu dapat langsung masuk untuk memperolehnya
Jika tidak, kamu perlu meningkatkan level permainan, yang membutuhkan lebih banyak koin emas.
Cara untuk mendapatkan lebih banyak koin emas adalah dengan menggunakan $FISH untuk percepatan.
Cara Mendapatkan $FISH di Catizen:
– Selesaikan tugas Quest
– Selesaikan aktivitas memancing (Fishing)
– Membeli FISH melalui saluran resmi
4. Fitur
Game Catizen sendiri memiliki beberapa tab yang bisa dimanfaatkan oleh pemainnya yang meliputi: Shop, Earn, Generate, Feed, dan Invite.
Tab utama adalah “Generate”. Kamu bisa menaikkan level kucing peliharaan kamu hingga ke level tinggi untuk mendapatkan reward.
Shop: Pada tab ini kamu bisa membeli token in-game dengan menggunakan Fishcoin (FISH).
Earn: Pada tab Earn kamu bisa mendapatkan hadiah harian dalam bentuk token FISH dengan cara menyelesaikan tugas-tugas sederhana pada tab ini yang meliputi Basic Tasks, Daily, XTasks, dan Telegram Premium.
Kemudian, setiap kali kamu Check in, melakukan pembelian, dan mengundang teman ke Catizen, akan mendapatkan bonus sejumlah FISH.
Generate: Di sini kamu akan menambahkan beberapa kucing ke dalam game. Kamu akan diarahkan untuk menggabungkan beberapa kucing yang sama.