Home » 5 Skin Kolab Mobile Legends Yang Wajib Kamu Punya

5 Skin Kolab Mobile Legends Yang Wajib Kamu Punya

Mobile Legends memiliki ratusan skin yang tersedia untuk dikoleksi. Biasanya, beberapa hero memiliki skin khusus tersendiri. Skin tersebut umumnya hasil kolaborasi dengan waralaba tertentu.

Skin kolaborasi ini tidak hanya mengubah penampilan hero menjadi tokoh favorit, tetapi juga meningkatkan efeknya. Jika pemain merupakan kolektor skin, berikut ini lima skin kolaborasi paling keren yang wajib dimiliki di Mobile Legends :

1. Irithel – Skin Ducati

Mobile Legends berkolaborasi dengan Ducati melalui event khusus dan menghadirkan skin menarik untuk Irithel.

Hero Marksman ini tampil dengan pakaian serba merah dan hitam, mengenakan helm sembari membawa senjatanya, dan mengendarai motor.

2. Valir – Skin King Of Fighters (KOF)

Valir kali ini yang akan memakai karakter Kyo yang dikenal dengan kekuatan api. Hal ini tentunya cocok untuk diterapkan kepada hero mage tersebut tentunya dalam game MLBB.

Tentunya akan semakin penasaran akan seperti apa nantinya efek skill yang akan diberikan untuk skin tersebut dalam game. Sehingga kalian nantinya bisa untuk mencobanya seperti apa.

3. Akai – Skin Kungfu Panda

Sang Panda Warrior ini memiliki tampilan sebagai panda yang tangguh. Saat melihat hero Tank ini, pemain tentu akan terpikirkan dengan tokoh Kung Fu Panda.

Oleh karena itu, Akai mendapatkan skin kolaborasi dengan Kung Fu Panda. Skin ini mengubah Akai menjadi mirip Po, karakter panda di dalam kartun tersebut.

4. Chou – Skin King Of Fighter (KOF)

Sang Kung Fu Boy, Chou, memiliki skin kolaborasi dengan King of Fighters (KOF). KOF sendiri merupakan serangkaian game pertarungan lawas yang masih populer hingga saat ini.

Dalam skin kolaborasi ini, Chou berubah menjadi salah satu karakter, yaitu Iori Yagami. Ia memiliki rambut merah yang khas.

5. Xavier – Skin Jujutsu Kaisen

Xavier merupakan hero Mage yang cukup baru di Mobile Legends, diperkenalkan pertama kali pada 2022.

Hero ini mendapatkan skin kolaborasi dengan anime Jujutsu Kaisen dan mengubahnya menjadi salah satu karakter inti, yaitu Satoru Gojo.

Oleh karena itu, skin kolaborasi cukup mahal dan langka karena pemain harus memiliki banyak diamond agar bisa memperolehnya.

Itulah beberapa skin kolaborasi paling keren di Mobile Legends.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *